Sekolah Internasional Sentul City, Bogor

SPH Sentul City Bogor International School

Selama tiga puluh tahun, SPH Sentul City telah menjadi pelopor program International Baccalaureate (IB) di Indonesia yang mempersiapkan siswa untuk menghadapi tantangan di kancah global. Berdiri di lahan sebesar 10 hektar dan tersedianya fasilitas berstandar internasional, menjadikan kampus kami sebuah lingkungan ideal untuk belajar. Terlebih, dengan guru-guru yang berdedikasi dan program yang komprehensif, SPH Sentul City adalah tempat yang tepat bagi siswa untuk berkembang.

Sekolah Pelita Harapan Sentul City adalah sekolah internasional di Bogor dalam bentuk komunitas yang beragam, dengan siswa dan guru yang berasal dari berbagai tempat di Indonesia dan dunia. Asrama siswa kami, Pelita Harapan House (PHH) menawarkan rumah kedua yang aman dan nyaman bagi siswa kelas 7-12. Dengan guru yang berdedikasi, program yang komprehensif, dan kampus yang luas dan asri, SPH Sentul City menyediakan pengalaman belajar yang tak tertandingi untuk anak Anda.

  • Sentul City

Keunggulan Kami

  • Kurikulum IB yang komprehensif dan terintegrasi dengan nilai-nilai Kristen.
  • Asrama siswa untuk kelas 7-12 di Pelita Harapan House (PHH), sebuah fasilitas asrama dengan keamanan dan pengawasan ketat oleh orang tua dan penanggung jawab asrama.
  • Program pastoral untuk memfasilitasi pertumbuhan spiritual dan psikologis siswa.
  • Tutor akademik untuk siswa yang membutuhkan dukungan tambahan dalam beberapa pelajaran seperti Matematika, Sains, Bahasa Inggris, dan Bahasa Indonesia.
  • Berbagai pilihan kegiatan ekstrakurikuler untuk mengakomodasi minat dan bakat siswa.
  • Program Mission Service Learning (MSL) yang memberi kesempatan bagi siswa untuk melayani masyarakat kurang mampu di berbagai daerah terpencil di Indonesia dan luar negeri.

Program & Jalur Pembelajaran:

International Baccalaureate

  • Taman Kanak Kanak (Pra-Taman Kanak Kanak – K3)
  • Sekolah Dasar (Kelas 1 – 6)
  • Sekolah Menengah Atas & Pertama (Kelas 7 – 12)
  • Sentul City

Rumah yang Jauh dari Tempat Tinggal

SPH Sentul City adalah merupakan tempat yang membuat siswa dapat merasakan kehangatan rumah meskipun jauh dari tempat tinggalnya. Dengan siswa yang datang dari berbagai latar belakang dan wilayah, siswa kami didorong untuk menghargai keberagaman dan bertumbuh menjadi pribadi yang suportif.

Kampus kami yang luas asri menyediakan suasana yang sempurna untuk hidup yang aktif dan holistik, dengan banyak kesempatan bagi siswa untuk terlibat dalam berbagai kegiatan di luar maupun di dalam ruangan. Didukung oleh fasilitas asrama kami, komunitas sekolah kami terus berkembang dalam keberagaman.

FAQ Sekolah Internasional di Sentul City, Bogor

  • Pertanyaan yang Sering Diajukan

Apa yang membedakan SPH Sentul City dengan sekolah internasional lainnya?

SPH Sentul City merupakan sekolah internasional Kristen pertama di Indonesia yang menerapkan kurikulum ketiga program International Baccalaureate (IB) dengan sertifikasi. Selain itu, SPH Sentul City juga memiliki asrama siswa yang dengan fasilitas lengkap berkualitas tinggi di lanskap hijau seluas 5 ha di perbukitan Sentul.

Kurikulum apa yang digunakan SPH Sentul City?

  • Pra-TK: program khusus berbasis bermain (Play-based)
  • K1 – Kelas 12: International Baccalaureate (IB)

Seperti apa alur pembelajaran di SPH Sentul City?

  • Pra-TK (usia 2-3 tahun): program khusus berbasis bermain (Play-based)
  • K1 – Kelas 5: IB Primary Years Programme (PYP)
  • Kelas 6 – 10: IB Middle Years Programme (MYP)
  • Kelas 11 – 12: IB Diploma Programme (DP)

Kegiatan ekstrakurikuler apa saja yang tersedia di SPH Sentul City?

Title

Basket, sepak bola, voli, renang, badminton, taekwondo, tenis, panahan, menunggang kuda

Title

Piano, ballet, drama, seni digital, seni rupa, biola, tim pemusik ibadah

Title

English, TEDx, SCOOP, Sayap Ilmu, Bye Bye Plastic Bag, Mandarin, Bahasa Korea, Robotik, Koding

Pelajari lebih lanjut tentang kegiatan ekstrakurikuler kami di sini.

Makanan apa yang tersedia di kantin sekolah?

Kantin sekolah kami menyediakan beberapa pilihan makanan, termasuk makanan Cina, Barat, Indonesia, Korea, dan Jepang.

Apakah Anda menyediakan transportasi untuk siswa?

Ya, dengan minimal kuota per rute dan biaya tambahan (belum termasuk biaya sekolah).

Bagaimana SPH mendukung Anak saya yang kurang lancar berbahasa Inggris?

SPH berupaya mendukung setiap anak melalui program pendukung kami, seperti English as Additional Language (EAL), Kelas Transisi, dan Program Musim Panas tahunan dengan kelas bahasa Inggris.

Anda Memiliki Pertanyaan?

Baca Pertanyaan yang Sering Diajukan oleh Orang Tua

Untuk melayani Anda dengan lebih baik, kami telah menyusun daftar pertanyaan umum lengkap dengan informasi khusus tentang masing-masing kampus. Jika pertanyaan Anda masih belum terjawab, jangan ragu untuk menghubungi kami. Kami akan melakukan yang terbaik untuk membantu Anda.

Temukan Lebih Banyak

Subscribe to Our Newsletters

Latest inspiration, news, and event updates straight to your inbox.







2500 Bulevar Palem Raya Lippo Village, Tangerang 15810




Jl. Babakan Madang, Sentul City, Bogor 16810




Jl. Dago Permai No.1 Komp. Dago Villas Lippo Cikarang, Bekasi 17550




Jl. Pangeran Antasari 36 Jakarta Selatan 12150




Pluit Village, Jl. Pluit Indah Raya, Jakarta Utara 14450




Accreditations &
Memberships